Jumat, 17 Oktober 2008

APA SIH MANUSIA ITU

Hmmm.. Sebelumya, apa kita menyadari kita tuh apa dan siapa?
Sebenarnya kita adalah makhluk yang paling beruntung yang hidup di daratan bumi nan luas ini, kita sebagai manusia harus dapat saling menguntungkan dengan makhluk lainnya karena kehidupan makhluk lain ada ditangan kita sebagai manusia. Tapi, apa itu manusia. Manusia adalah makhluk Tuhan yang paling sempurna diantara makhluk Tuhan yang lainnya, namun manusia juga tak pernah luput dari kesalahan. Karena manusia adalah makhluk satu-satunya ciptaan Tuhan yang diberi akal dan pikiran. Memang, hewan juga diberi akal, tapi hewan tidak diberi pikiran oleh Tuhan. Dan yang menjadi salah satu kelemahan manusia adalah tidak bisa hidup sendiri, karena manusia adalah makhluk sosial yang saling menggantungkan hidup manusia satu dengan manusia lainnya.
Oleh karena itu, kita sebagai manusia harus bisa menjaga kehidupan dan menyelaraskan kehidupan sebaik-baiknya,. Walaupun masih banyak manusia yang semena-mena tidak mempedulikan kehidupan makhluk lainnya.
Jadi, lita sebagai manusia harus bisa berfikir yang positif dan kedepan agar hidup kita dan yang lain bisa berjalan dengan sesuai dan harmoni.

Karya:

Derry HBK

Rabu, 08 Oktober 2008

APA ITU PUISI

Sering kali orang membaca tapi tidak mengerti apa maksudnya. emangnya ada ? ada lah...tuh misalkan puisi. dulu mata sudah bertanya tentang apa itu puisi, tapi ya itu...tidak mendapatkan jawaban yang tepat. apa sih puisi itu ? apa sih maknanya ? dan yang terpenting bagaimana cara kita memahami puisi ?

Puisi merupakan kumpulan kalimat yang didalamnya terdapat kata-kata yang menggambarkan diri kita pada saat itu. contohnya jika pada saat itu sedang merasakan hati yang sedang senang, pasti kita juga akan membuat puisi dengan kata-kata yang menggugah dan terirama yang mengesankan untuk dibaca oleh pembaca, dan jika pada saat itu kita sedang merasa sedih pasti yang terpikirkan adalah menuangkan kata-kata yang mendalam karena ingin membuat suasana hati kita menjadi lebih baik.

Adapun proses untuk membuat puisi secara santai dan ada pula pembuatan puisi secara mendadak. Bagus tidaknya puisi kita, itu terdapat pada gudang kosakata yang kita miliki.
jadi seorang puitis atau pembuat puisi baik yang berpengalaman atau tidak yang tidak berpengalaman mimiliki potensi untuk membuat puisi yang diinginkannya.

Cara-cara untuk membuat puisi
  1. pikirkan tema yang kita buat
  2. usahakan judul dibuat terlebih dahulu
  3. pastikan anda dalam keadaan tanang
  4. gunakan kata-kata yang dimengerti oleh semua orang
  5. jangan pernah membaca kembali puisi yang sedang dibuat
  6. lakukan dengan konsentrasi yang baik
  7. lebih baik menggunakan metode sendiri agar tidak membingungkan diri sendiri
  8. jangan libatkan orang lain dalam membuat puisi
  9. pastikan terdapat makna yang terkandung dalam puisinya
  10. SELAMAT MENCOBA!!!
Jika kita sudah terbiasa dengan membuat puisi, kita juga secara tak sadar kita sudah melatih kemampuan berbicara dengan menggunakan kata-kata yang membuat orang lain akan kagum dengan kemampuan kita, contohnya dalam berbicara mungkin kita dapat dengan baik mengungkapkan pendapat kita dengan tidak membuat orang lain sakit hati dengan perkataan kita.
untuk lebih jelasnya, cobalah praktikan apa yang telah kamu pelajari.
SELAMAT MENCOBA!!!

(Derry HBK)